Apakah Cinta Itu ? Versi Kupu - Kupu Monarch

Apakah cinta sejati itu ?
Apakah ia sebentuk perasaan yang tidak bisa dibagi lagi ?
Apakah ia sejenis kata akhir sebuah perasaan ?
Tidak akan bercabang ?
Tidak akan membelah diri lagi ?
Titik ?
Penghabisan ?
Bukankah lazim seseorang jatuh cinta lagi padahal sebelumnya sudah berjuta kali bilang ke pasangan-pasangan lamanya, "Ia adalah cinta sejatiku!"

Mereka yang dibutakan oleh duniawi tidak akan pernah mengerti hakikat cinta sejati.

Pasangan-pasangan lain hari ini juga berpisah karena alasan-alasan sepele. Bosan. Merasa terkekang. Merasa pasangannya sudah berubah. Atau bahkan hanya karena alasan-alasan yang dicari. Apakah itu cinta kalau kau setiap saat bisa jatuh cinta lagi dengan gadis lain? dengan pemuda lain?
Esok-lusa, alasan mereka berpisah akan semakin sepele. Bahkan mungkin mereka tidak perlu alasan lagi untuk berpisah. Padahal percayakah kalian, seminggu setelah berpisah dengan pasangan lamanya, merekan akan menemukan pasangan baru. Buncah dengan kata, "Kaulah cintaku!", "Aku belum pernah merasakan cinta sehebat ini," dan berpuluh-puluh kalimat dusta lainnya. Terus saja begitu. Seperti siklus yang berulang. Apakah cinta itu ?

( Berjuta Rasanya - Tere Liye )



Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible

2 komentar:

  1. Cinta itu seperti yang kurasa sekarang brother sister...
    salam kenal yaaa...

    BalasHapus
  2. salam kenal...
    semoga bisa menemukan cinta sejatimu... :)

    BalasHapus